Istri Kapolda Lampung dalam pemotretan pakaian Mirul - pakaian adat lampung - @hendrabhastian
Istri Kapolda Lampung dalam sesi pemotretan pakaian adat Lampung (Sumber: Instagram @hendrabhastian)

Dua hari ini beredar di media sosial, khususnya instagram, foto-foto yang mengangkat baju adat Lampung. Dalam foto tersebut, istri Kapolda Lampung, istri Irwarsum Polri, dan istri Wakapolda Lampung terlihat memukau mengenakan pakaian adat Lampung dengan warna-warna dan aksesoris yang menarik perhatian.

Pakaian yang dikenakan oleh istri orang nomor satu di jajaran Kepolisian Daerah Lampung ini adalah baju kebesaran anak perempuan tertua dalam keluarga Lampung yang sudah menikah. Disebut dengan ‘Mirul’, atau pakaian mirul, baju Mirul Tohow.

Baca juga:
* Pesona Kain Songket Silungkang Sumatera Barat di SISSCa 2019

Dijelaskan dalam postingan oleh @hendrabhastian yang pertama kali mengunggah foto tersebut, foto ersebut adalah hasil pemotretan Ibu Kapolda Lampung bersama ibu Irwarsum Polri, ibu wakapolda dan lainnya dalam pemotretan pakaian Mirul, dan Tualo Anow.

“Pakaian Mirul merupakan pakaian adat Lampung di mana pakaian adat ini dipakai bila seseorang yang diundang pada Acara Gawi adat pada keluarga atau kerabatnya. Dimana pakaian ini dikenakan untuk seseorang yang telah berkeluarga.” jelas Hendra yang seorang Master Hair Design ini di postingan tertanggal 23 Februari 2019.

Dituturkannya, pakaian yang dikenakan yaitu baju kurung dari songket diaplikasikan dengan tapis, memakai kain tapis. Pada kepala dipasangkan Kanduk Buka serta ditambahkan asesoris Sabik dinar, sabik Inuh. Pada pinggang dipasangkan Bullusertie dan pada lengan dipakaikan Gelang Caro Mekah dan Gelang Kano.

Sedangkan pakaian adat Tualo Anow merupakan pakaian adat untuk para penyimbang adat (ketua adat) dalam suatu marga, pakaian ini dikenakan untuk mengikuti acara Adat Begawi.

Pakaian yang dikenakan yaitu kawai balak yang dijahit dari bahan Sebagie dijahit seperti kebaya panjang atau kimono. Asesoris kepala di pakaikan kanduk sebagie, serta memakai pending dan kalung dinar bersusun tiga.

Tapis yang di kenakan adalah Tapis Kaca, dahulu kala yg dinamakan tapis kaca terbuat dari kaca yg di jahit satu persatu dan membentuk susunan yang artistik.

Foto ini pun mendapat tanggapan positif dari akun-akun istagram Lampung. Diposting ulang oleh akun @sigerblogger dan akun Dinas Parwisata Provinsi Lampung @pariwisata_lampung. Dan kemudian diikuti oleh akun instagram @lampuung yang memiliki lebih dari 363ribu follower.

Saat artikel ini diturunkan, foto yang diunggah di akun @lampuung sudah mendapatkan 7.768 like.

Baca juga:
* Jokowi Kenakan Pakaian Adat Sasak, Netizen Ramai Berkomentar

Bagaimana menurutmu baju adat Lampung/pakaian adat Lampung yang dikenakan oleh ibu-ibu Bhayangkari ini?

Dan bagaimana menurutmu hasil pemotretan pakaian Mirul Tuho, Mirul Mudo, dan Tualo Anow, dari Salon Intan Lampung ini? Keren kan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here