foto gambar Situ Cicerem - Telaga Biru Cicerem - Kuningan - @telaga_biru_cicerem2020
Telaga Biru Cicerem yang indah menawan hati. (Foto: IG @telaga_biru_cicerem2020)

Situ Cicerem – Ingin liburan di Kabupaten Kuningan Jawa Barat? Pilihanmu tepat sekali. Karena daerah ini memiliki banyak sekali keindahan alam. Ada pegunungan, bebukitan, sungai, air terjun, dan lainnya.

Salah satu yang bisa kamu kunjungi adalah Situ Cicerem. Atau dikenal juga dengan nama Telaga Biru Cicerem. Sebuah telaga dengan air yang begitu jernih dan terlihat bewarna biru.

Baca juga:
* Indahnya Panorama Telaga Saat, Destinasi Alam Yang Memanjakan Mata

Lokasi

Lokasi Situ Cicerem - Telaga Biru Cicerem - Kuningan - @telaga_biru_cicerem2020
(Foto: IG @telaga_biru_cicerem2020)

Situ Cicerem berjarak sekitar 30an kilometer dari Kota Kuningan. Dengan waktu tempuh sekitar 1 jam berkendara.

Secara administratif masuk wilayah Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Berada di ketinggian 315 mdpl, tepatnya berada di kaki Gunung Ciremai.

Rute

Akses jalan untuk menuju ke tempat wisata ini terbilang mudah karena bisa dilalui oleh motor, mobil ataupun bus untuk rombongan.

Kamu bisa ikuti rute yang dianjurkan oleh Google Map. Saat sudah melewati Polsek Pasawahan, berarti kamu akan segera sampai.

Peta

Harga Tiket Masuk Telaga Biru Cicerem

Menikmati keindahan situ dengan suasana adem ini, kamu akan dikenai tiket masuk. Tarifnya sangat murah dan sangat terjangkau.

Tiket Masuk: Rp. 2.500/orang.

Jam Buka

Telaga Biru buka setiap hari dari pagi hingga sore. Jam operasional tempat wisata ini dimulai dari jam 06:00 hingga 18:00.

Namun sebaiknya kamu datang di pagi hari, agar lebih puas menikmati suasana alam di sini.

Keindahan Situ Cicerem

foto gambar Situ Cicerem - Telaga Biru Cicerem - Kuningan - @telaga_biru_cicerem2020
(Foto: IG @telaga_biru_cicerem2020)

Saat tiba di lokasi, kamu akan langsung merasakan ademnya suasana di sekeliling. Ada banyak pepohonan yang rindang, menjadikan suasana terasa lebih sejuk dan asri.

Saat melihat situ dengan air yang begitu jernih pun sudah menjadi satu hiburan tersendiri.

Airnya yang sangat jernih sebening kaca. Terlihat bewarna biru kehijauan. Tak heran kalau tempat wisata ini dinamakan Telaga Biru.

Kamu bisa melihat banyak ikan hilir mudik di dalam situ. Melihat ikan-ikan yang berenang pun membuat hati kita tenang. Apalagi kalau kamu mengajak keluarga dan anak. Mereka akan bahagia berada di sini.

foto gambar Situ Cicerem - Telaga Biru Cicerem - Kuningan - @telaga_biru_cicerem2020
(Foto: @telaga_biru_cicerem2020)

Selain menikmati suasana situ dan ikan-ikan yang ada, kamu bisa foto sepuasnya di berbagai spot. Tidak kalah bagus dengan tempat lain lho.

Ayunan menjadi salah satu spot foto favorit di sini. Saat akhir pekan dan ramai pengunjung, kamu harus menunggu giliran untuk bisa duduk di situ.

Dan kalau sudah mendapat giliran duduk di ayunan dan foto-foto, kasih kesempatan pengunjung lain ya 🙂

Atau kamu mau berendam dan berenang di sini? Kalau mau berenang bertanya dulu ya dengan pengelola tempat wisata ini. Bagaimana baik dan amannya. Karena di beberapa bagian, situ ini cukup dalam.

Kalau ingin berlama-lama di sini, tidak perlu kawatir dengan makanan dan minuman. Karena ada warung yang menjual makanan dan minuman.

Bisa pesan mie instan rebus atau goreng, pecel, kopi, teh, gorengan, dan lainnya.

Baca juga:
* Kasepuhan Ciptagelar, Pesona Pelosok Sukabumi

Recommended

Kalau kamu liburan di Kuningan, tempat ini bisa masuk ke dalam daftar tempat yang harus kamu kunjungi.

Karena situ ini begitu indah, asri, adem, dan tenang. Kamu bisa ajak keluarga atau kawan seperjalanan.

Bagaimana? Tertarik untuk mengunjungi tempat ini? Yuk sempatkan liburan ke Situ Cicerem, atau Telaga Biru Cicerem di Kuningan, Jawa Barat.

Sumber: @ramahtraveler

(Penulis: Evo Nella Siregar, Universitas Pendidikan Indonesia Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia, Program Magang Genpinas tahun 2021)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here