Wedangan Gareng Solo - 1
(Foto: Efa Butar Butar)

Solo terkenal dengan keragaman kulinernya. Baik itu berupa hidangan makan besar, minuman, cemilan, dan sebagainya. Kali ini Tim JALIN berkesempatan mencicipi Wedangan Gareng.

Wedangan Gareng menawarkan sejumlah menu tradisional. Seperti nasi sambel teri, nasi oseng tempe, bihun, gorengan, dengan menu best seller nasi teri daging.

Baca juga:
* Teh Oplosan, Tradisi ‘Ngeteh’ Kental dan Wangi di Solo

Menu minumannya sendiri yang menjadi favorit pengunjungnya sejauh ini adalah jahe kencur jeruk gula aren, khayangan, dan teh krampul sereh.

Lokasi

Tempat makan yang berdiri pada 2 Februari 2016 ini terletak sekitar 700 meter dari Solo Square Mall. Berkendara dari Stasiun Pruwosari berjarak sekitar 1,9 km.

Alamat:
Jalan Basuki Rahmat,
Kerten, Kec. Laweyan,
Kota Surakarta, Jawa Tengah

Jam Buka:

Pukul: 16:00 – 00:00 WIB

Keunikan Wedang Gareng

Dalam bahasa Jawa, wedang dimaknai juga dengan minuman panas atau hangat. Di Solo, wedang ini cukup unik. Karena wedangan juga dilengkapi dengan serangkaian rempah-rempah yang bikin acara minum lebih terasa menyenangkan.

Restoran Wedangan Gareng milik Bu Ninik ini tak hanya menjual menu tradisional. Juga tersedia beberapa keunikan lain untuk konsumen.

Berikut adalah 5 keunikan makan di Wedangan Gareng, Solo, hasil ulasan tim JALIN Komunitas.

Ukuran Gelas yang Besar

Wedangan Gareng Solo - 3
(Foto: Efa Butar Butar)

Jangan kaget kalau di Wedangan Gareng kamu disajikan gelas hampir seukuran tangan orang dewasa.

Sajian ini bisa didapat saat memesan menu Jahe Kencur Jeruk Gula Aren. Lewat menu ini, kamu bisa menikmati hangatnya perpaduan jahe, kencur, irisan jeruk serta sedikit gula aren.

Karena ukurannya yang cukup besar, sebaiknya bagi dua saja dengan teman. Minuman ini lebih top lagi kalau dikonsumsi di sore hingga malam hari atau saat musim hujan tiba.

Harga Menu yang Sangat Terjangkau

harga menu Wedangan Gareng Solo - 2
(Foto: Efa Butar Butar)

Sajian makanan Wedangan Gareng tak hanya nikmat, tapi juga menawarkan harga yang terjangkau.
Bermodal Rp 5.000 – 15.000 saja per makanan, kamu bisa pulang dengan perut kenyang.

Tempat nyaman dengan konsep bangunan lama Solo

Meski bagian belakang Wedang Gareng sudah mengikuti konsep modern, tapi bagian depan wedangan ini tetap mempertahankan bangunanan lama kota Solo.

Ngga heran kalau tempat ini konon disebut juga sebagai tempat melepas rindu.

Petugas yang Ramah

Yang paling menarik, petugas di tempat ini melayani dengan ramah dan baik. Ngga perlu sungkan untuk bertanya tentang menu dan seputar harga, kamu pasti dibantu sebisanya.

Makanan Segar Setiap Hari

Diburu setiap hari baik oleh warga lokal maupun wisatawan, Wedangan Gareng memang lebih sering penuh.

Itu sebabnya, makanan yang disajikan juga selalu habis dan berganti setiap hari. Di sini, makanan yang kamu konsumsi bisa dipastikan segar.

Baca juga:
* Kupat Glabed yang Gurih dan Nikmat di Kota Tegal

Dengan serangkaian keunikannya, ngga heran kalau Wedangan Gareng sering menjadi tujuan destinasi kuliner wisatawan dari luar kota.

Oh iya, kalau bawa rombongan, sebaiknya reservasi terlebih dahulu ya. Khawatirnya tempat sudah penuh oleh konsumen lain.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here