Sumber gambar : instgram @eastjavatourism

Sektor pariwisata Indonesia menjadi salah satu sektor penyokong ekonomi negara, pada tahun 2019 pariwisata Indonesia menyumbang devisa sebesar 1.200 triliun rupiah. Sumbangsih yang besar tersebut menimbulkan tanda tanya besar ditahun 2020, hadirnya pandemik covid-19 mengakibatkan pariwisata Indonesia mengalami penurunan, untuk itu dibutuhkan pemulihan kembali pariwisata Indonesia.

Presiden Joko Widodo pun menyampaikan bahwa, pandemik ini mendorong “reboot dan restart”. Ibarat balapan formula 1, saat ini semua sedang masuk “pit stop” dan harus tetap bersiap untuk mengejar ketertinggalan pariwisata Indonesia khususnya terhadap kompetitor di ASEAN. Meresponi fenomena pariwisata yang terjadi, kali ini kehadiran webinar nasional ke 17 mengangkat tema tentang pemulihan pariwisata Indonesia 2021, yang merupakan hasil inisiasi dari Masyarakat Sadar Wisata (MASATA) bersama dengan Indonesia Tourism E-Learning (ITEL) Online Academy sebagai wujud memperingati hari Pariwisata Internasional.

Sesuai dengan judulnya Wanita Indonesia dalam pemulihan Pariwisata Indonesia 2021 yang Berorientasi Global, pelaksaan webinar ini akan meghadirkan para wanita sebagai pembicara sebut saja ada Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan RI, Retno Marsudi selaku Menteri Luar Negeri RI, Siti Nurbaya selaku Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dan yang terahkir sosok wanita muda Angela Tanoesoedibjo selaku wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Selain itu terdapat juga 15 Co-host perempuan yang akan diundang dalam webinar tersebut. Sementara untuk keynote Speaker ada Wishnutama Kusubandio selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI bersama moderator Panca R. Sarungu selaku Ketua Umum MASATA.

Pensaran Sobat Genpi, mengapa wanita memiliki peran untuk memulihkan pariwisata, yukk wanita muda Indonesia jangan dilewatkan dan mari saksikan. Webinar ini menyediakan e-sertifikat dan berbagai doorprize, untuk itu bagi yang belum pernah melakukan registrasi sama sekali silahkan isi form di https://registrasi.pendidikan.id, sementara bagi yang sudah pernah mengisi di webinar sebelumnya tidak perlu diisi kembali. Ruang webinar ini via Youtube Live melalui channel: live.pendidikan.id pada 26 September 2020 pukul 09.00-11.00 WIB.

Rivelda Pricilia Heatubun. Universitas Amikom Yogyakarta. Program Internship Generasi Pesona Indonesia 2020.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here