Tahukah kamu bahwa Teluk Cenderawasih Papua barstatus sebagai Taman Nasional? Teluk Cenderawasih ini merupakan Taman Nasional yang terletak di dua kabupaten yaitu, Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat dan Kabupaten Nabire, Papua.

Wilayah dengan total luas mencapai 1.453.500 ha ini mempunyai berbagai keindahan alam yang sangat mempesona. Taman nasional ini menjadikan Papua sebagai salah satu serpihan surga yang ada di dunia. Dilansir dari nativeindonesia.com, Taman Nasional ini memiliki ekosistem terumbu karang sekitar 5,5% yang mampu memanjakan mata, adanya pantai-pantai cantik seluas 0,9%, serta Mangrove dan Hutan Tropika sampai pulau-pulau indah sekitar 3,8%. Selebihnya merupakan perairan laut seluas 89,8%.

Taman Nasional Teluk Cenderawasih mempunyai keindahan yang menawan yang tidak kalah dengan tempat lainnya. Teluk Cenderawasih ini taman laut terbesar dan tempat menyelam terbaik di Indonesia.

Keindahan terumbu karang yang eksotis, beragamnya ikan-ikan kecil hingga beberapa spesies ikan lainnya bersatu membentuk pemandangan yang akan membuatmu terkesima! Dilansir dari kumparan.com, Teluk Cenderawasih Papua ini merupakan rumah dari berbagai populasi mega fauna. Karena terdapat lebih dari 950 spesies ikan seperti, hiu paus, lumba-lumba, ikan duyung, penyu dan lainnya. Sementara moluska yang berada disini termasuk kerang besar, kerang kerucut, dan triton terompet.

Daya tarik utama dari wisata ini adalah dijadikan sebagai tempat untuk aktivitas diving, snorkeling, pengamatan satwa, bahkan berkeliling di hutan bakau.

Sobat Genpi juga bisa memasuki Gua Purba yang terdapat kerangka leluhur etnik Wandau serta bisa merasakan sensasi pemandian air panas yang mengandung belerang tanpa garam, hingga terdapat air terjun yang indah di Pulau Mioswar.

Waktu terbaik untuk berkunjung di Taman Nasional Teluk Cenderawasih Papua ini antara bulan Mei dan Oktober. Karena Hiu Paus banyak berkunjung di Teluk Cenderawasih ini pada bulan tersebut.

Itulah serpihan surga yang terdapat di Taman Nasional Teluk Cenderawasih ini. Yuk! Siapkan waktu dan tabungan teman-teman untuk berkunjung ke Teluk Cenderawasih ini. Pengalaman yang tak terlupakan menanti kalian.

Sumber:
https://kumparan.com/kumparantravel/menilik-pesona-taman-nasional-teluk-cendrawasih-taman-laut-terbaik-indonesia-1t3vkyQks9p/full
https://www.nativeindonesia.com/taman-nasional-teluk-cendrawasih/

Artikel ini ditulis oleh Nur Azizah, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, Prodi Ekonomi Syariah, pada program magang Genpinas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here