Pulau Senua - Kabupaten Natuna - Kepulauan Riau - @qqfirdaoes - 2
Pulau Senua yang memesona, di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau. (Gambar: Instagram @qqfirdaoes)

Genpi.id – Liburan ke Pulau Senua di Natuna Provinsi Kepulauan Riau bisa menjadi pengalaman menyenangkan. Asyiknya liburan bisa kita dapatkan juga di tempat yang jauh. Merasakan jauhnya perjalanan dan melihat keindahan alam dan ekosistemnya yang masih terjaga.

Pulau Senua atau Senoa adalah salah satu destinasi dan pulau terluar Indonesia. Sebuah pulau eksotis nan elok. Pasirnya putih dan air lautnya begitu jernih. Pulau Senua cukup tersohor akan keindahan terumbu karang dan biota lautnya.

Baca juga ya:
* Alif Stone Park, Spot Foto Wajib Saat Liburan di Natuna

Lokasi Pulau Senua

Pulau Senua Natuna Kepri - @dio_ds
Bisa memandang Gunung Ranai dari pulau ini. (Gambar: Instagram @dio_ds)

Pulau ini berada di sebelah timur Pulau Natuna Besar/Pulau Bunguran. Kalau dikira-kira jaraknya sekitar 4 kilometer daridaratan terdekat.

Secara administratif, masuk wilayah Desa Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau.

Peta Pulau Senoa

Harga Tiket Masuk

Cara Menuju ke Pulau Senua

Kalau mau ke pulau, kawan-kawan Natuna memberi saran lebih enak dari Desa Sepempang. Karena dari sinilah titik terdekat untuk menyeberang. Kita bisa menyewa perahu atau pompong milik warga atau nelayan.

Harga sewa perahu: Rp. 400.000 pergi pulang.

Pesona Pulau Senua

Foto drone - Gambar Pulau Senua Natuna - @qqfirdaoes
Foto drone Pulau Senua. (Gambar: IG @qqfirdaoes)

Pulau kecil ini terkenal dengan legendanya yang dipercaya oleh masyarakat sekitar sampai saat ini. Senua dalam bahasa setempat memiliki makna tubuh yang berbadan dua. Dan kalau kita lihat dari atas, bentuk pulau sekilas memang seperti perempuang hamil yang berbaring.

Baca di:
* Legenda Pulau Senua di Natuna, Yuk Baca Sebelum Jelajahi Keindahannya

Keindahan alamnya tak perlu dipertanyakan. Daya tarik utama traveler datang kemari adalah karena keindahan pulau, pantai, dan bawah lautnya.

Disini kita bisa menjumpai pantai indah berpasir putih. Kemudian ada gua kecil di sebelah barat pantai berpasirnya. Batu-batuan alamnya juga menarik untuk lokasi foto-foto.

Gua kecil yang menghadap laut terebut dikelilingi batu karang curam. Banyak burung walet beterbangan disekitar. Burung-burung terebut dalam legendanya, dipercaya jelmaan dari emas dan perak yang melilit di tubuh Mai Lamah.

Pulau Senoa Natuna - @qqfirdaoes
(Gambar: IG @qqfirdaoes)

Salah satu kegiatan yang dilakukan banyak wisatan kemari adalah berenang dan snorkeling. Air laut disini begitu jernih. Berenang disini sudah bisa menjadi kesenangan tersendiri.

Belum lagi kalau kita snorkeling. Bakal menjumpai terumbu karang yang indah dengan berbagai jenis ikan warna-warni. Asyik banget menikmati keindahan tersebut di air laut yang jernih.

Selain snorkeling dan diving, disini kita bisa melihat penyu berkeliaran. Penyu Pulau Senua, dilansir di Halaman Kepri, sudah ada sejak 145 hingga 208 juta tahun lalu. Penyu, salah satu kekayaan yang dilindungi di sini.

Tak kalah menarik, kita bisa menelusuri hutan dan perbukitan di bagian tengah pulau.

Dan terakhir yang menjadi ikon pariwisata Natuna adalah, adanya hewan langka kekah (Presbytis Natunae).

Tanyakan kepada kawan-kawan di Natuna, atau tour guide, bagaimana cara menyaksikan hewan kekah tersebut di habitat aslinya. Sudah jauh-jauh kemari, sayang sekali kalau tidak bisa mendapatkan pengalaman “Kekah Watching”.

Recommended

pulausenua - natuna - kepulauan riau - @zanakyun
(Gambar: IG @zanakyun)

Bagaimana kawan-kawan dengan ulasan singkat mengenai keindahan pulau terdepan/terluar Indonesia ini? Daya tariknya banyak bukan?

Baca juga ya:
* Liburan ke 5 Tempat Wisata di Natuna, Indah dan Mengesankan!
* 7 Hotel Terbaik di Natuna

Kita bisa menikmati wisata pantai, tebing, gua, hutan, bawah laut, hewan langka. Semua cukup datang ke satu pulau saja, Pulau Senua di Natuna, Kepulauan Riau. Lokasinya tidak jauh dari Kota Ranai dan Alif Stone Park. Termasuk mudah dijangkau dengan harga sewa kapal yang juga masih terjangkau. Keindahan serta pengalaman berwisatanya yang indah dan eksotis. Jadi, kapan kamu mau kemari?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here