Maybank Marathon Anywhere 01 @
Maybank Marathon Anywhere 2021 melombakan secara virtual lomba lari 10K, 21K, dan 42K secara virtual pada 11 – 12 Desember 2021 mendatang. (Foto: ist)

Maybank Indonesia kembali menggelar ajang lari Maybank Marathon melalui Maybank Marathon Anywhere 2021. Lomba lari ini akan dilangsungkan secara virtual pada 11 – 12 Desember 2021 mendatang.

Ada beberapa kategori yang diperlombakan dalam Maybank Marathon Anywhere 2021. Yaitu kategori 10K, 21K, dan 42K.

Ajang lari Maybank Marathon Anywhere 2021 ini sekaligus menjadi peringatan satu dekade atau 10 tahun penyelenggaraan Maybank Marathon, PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. Tepatnya pada pukul 10.00 WIB melalui situs http://www.maybank.co.id/mma.

Maybank Marathon diluncurkan pertama kali pada tahun 2012 di Bali. Memiliki komitmen menciptakan lomba lari dengan standar internasional.

Baca juga:
* 10 Manfaat Bersepeda Bagi Kesehatan, Bisa Bikin Bahagia Juga Lho!

Maybank Marathon telah menorehkan berbagai prestasi. Melalui penyelenggaraan yang konsisten dan rutin selama satu dekade. Antara lain mendapat pengakuan dari World Athletics sebagai elite label road race marathon.

Dengan predikat tersebut mengantarkan Maybank Marathon menjadi satu-satunya ajang lari di Indonesia dengan label internasional yang diakui badan dunia.

Selain penghargaan di atas, juga sempat mendapatkan gelar; Best Marathon 2016, Best Half-Marathon 2015,dan the Most Popular Sport Event 2018 oleh majalah theVenue.

Penyelenggaraan tahun ke-10 ini masih dalam masa pandemi Covid-19 yang kian melandai. Walaupun sudah ada pelonggaran level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di beberapa daerah di Indonesia, ajang lari ini tetap digelar secara virtual.

Sehingga jumlah peserta lari yang bisa mengikuti run challenge ini tidak dibatasi. Pelari domestik maupun internasional, dari berbagai lokasi, bisa mengikuti ajang ini secara virtual.

Presiden Direktur Maybank Indonesia, Taswin Zakaria mengatakan Maybank Marathon kembali hadir di usianya yang menginjak satu dekade.

“Maybank Marathon kembali hadir dengan komitmen untuk memenuhi kerinduan para pehobi olah raga lari menghadapi run challenge melalui ajang lari virtual Maybank Marathon Anywhere 2021.” Taswin Zakarian menerangkan.

Semangat one decade of pushing the limits, Taswin menjabarkan, menggambarkan upaya Maybank menggelar ajang lari berkelas secara konsisten selama 10 tahun. Meskipun saat ini ketika seluruh industri olah raga lari mengalami pukulan akibat pandemi.

“Maybank Marathon tetap menghadirkan seri run challenge dengan mengadopsi teknologi digital, sehingga kami mampu menyerap respon positif serta antusiasme yang tinggi dari ribuan pelari, di mana pun mereka berada.” Tambahnya.

Seluruh pelari Maybank Marathon Anywhere 2021 dari seluruh kategori di tahun ini, wajib menuntaskan run challenge dalam satu periode waktu (single continuous run).

Bisa dilakukan pada hari Sabtu, 11 Desember 2021 atau Minggu, 12 Desember 2021. Pelari bisa menentukan sendiri waktu pelaksanaan lomba larinya.

Peserta ajang lari ini juga wajib menghubungkan perangkat pencatat lari (“tracking device”) dengan aplikasi 99 Virtual Race. Agar aktivitas larinya bisa terpantau dan tercatat. Guna mendapatkan penilaian pada akhir periode tantangan.

Agar tracking device bisa kompatibel dengan aplikasi 99 Virtual Race, panitia menganjurkan peserta untuk menggunakan Strava dan Garmin.

Peserta bisa mengunduh aplikasi 99 Virtual Race melalui Playstore atau App Store. Peserta juga bisa memantau hasil penyelesaian run challenge.

Maybank Marathon juga memberikan berbagai hadiah, sebagai bagian dari peringatan ajang lomba. Penyelenggara menyiapkan early access untuk registrasi Maybank Marathon 2022 yang akan datang di Bali.

Dengan syarat peserta Maybank Marathon Anywhere 2021 menyelesaikan run challenge dan membeli merchandise lomba.

Juga disiapkan slot lari dan akomodasi untuk berpartisipasi pada Maybank Marathon 2022 di Bali bagi 10 pelari pria dan 10 pelari wanita. Dengan syarat berhasil menyelesaikan challenge dengan catatan waktu terbaik di kategori 10K, 21K dan 42K.

Maybank Marathon kali ini juga meluncurkan running jersey dan finisher medal edisi khusus 10 tahun Maybank Marathon. Kamu bisa memesannya melalui aplikasi 99 Virtual Race, bersamaan dengan peserta melakukan registrasi.

Bagi yang membeli running jersey dan finisher medal dengan pembayaran menggunakan Maybank Kartu Kredit dan Maybank Virtual Account, akan disediakan potongan harga.

Tak lupa, Taswin Zakaria mengingatkan peserta Marathon Anywhere untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Untuk menjaga diri dari paparan Covid-19.

“Namun di lain sisi, kami berharap penyelenggaraan Maybank Marathon tahun ini dapat terus memotivasi pehobi olah raga lari maupun masyarakat umum, untuk tetap menjalankan hidup sehat dengan berolah raga secara rutin dan aman,” Pungkas Taswin.

Baca juga:
* Manfaat Rajin Bangun Pagi untuk Kesehatan Mental

Bagaimana cara mendaftar Maybank Marathon 2021?

  • Unduh aplikasi 99 Virtual Race via PlayStore atau AppStore
  • Atau kunjungi laman maybank.co.id/mma atau akun instagram @maybankmarathon.
  • Daftarkan diri Anda pada kategori 10K, 21K atau 42K
  • Hubungkan perangkat Garmin atau Strava.
  • Registrasi ditutup pada 10 Desember 2021, pukul 23:59 WIB.
  • Run challenge akan berlangsung pada 11 – 12 Desember 2021.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here