Foto Gambar Danau Sentani Jayapura Papua - @tourtopia.id
Danau Sentani di Jayapura Papua ini juga berfungsi sebagai tempat mencari makanan oleh warga di sekitarnya. (Foto: IG @tourtopia.id )

Danau Sentani – Saat menyebut Papua, hal pertama yang mungin kamu ingat adalah nama sebuah danau yang kamu kenal. Meskipun belum pernah mendatanginya, kamu sudah mengetahui keberadaannya. Danau ini dikeliligi bebukitan yang indah. Banyak yang bilang seperti bukit teletubbies.

Danau Sentani adalah danau yang berada di Kabupaten Japura, Provinsi Papua. Memiliki luas 9.360 hektar dengan segudang pesona di dalamnya.

‘Sentani’ memiliki arti ‘di sini kami tinggal dengan damai’. Membuat setiap wisatawan yang berkunjung ke ikon pariwisata Tanah Papua ini juga akan merasakan kedamaian.

Yang pertama kali menyebut nama ‘Sentani’ ini adalah seorang Pendeta Kristen BL Bin pada tahun 1898. Saat itu ia sedang melakukan misionaris di sekitar danau.

Baca juga:
* Pesona Kepulauan Padaido di Biak Numfor Papua

Peta Danau Sentani

Pesona Danau Sentani

Penasaran? Yuk simak informasinya!

Tempat Tinggal Satwa Unik Endemik Papua

Foto Gambar Danau Sentani Jayapura Papua - @glabersberthoongge
(Foto: IG @glabersberthoongge)

Terletak di ketinggian 75 mdpl membuat Danau Sentani memiliki kekayaan ragam hayati yang melimpah. Bagaimana tidak, tercatat terdapat kurang lebih 30 spesies satwa air yang hidup di dalamnya.

4 spesies di antaranya bahkan merupakan satwa endemik Sentani. Yang berarti hanya ada di danau ini. seperti Ikan Gabus Danau Sentani, Ikan Pelangi, Ikan Pelangi Merah. Juga Hiu Gergaji yang sangat terkenal dan mulai jarang ditemukan.

Selain kaya akan satwa airnya, danau yang berada di bawah lereng Pegunungan Cycloop ini memiliki 15 jenis tanaman air. Seperti wewejan, kayu apu, rumput pita, kangkung air, keladi air, rumput ikan, ganggang hijau biru, dan masih banyak lagi.

Memang benar-benar ‘tempat tinggal yang damai’ ya?

Wisata Alam, Wisata Sejarah, Wisata Budaya

Foto Gambar Danau Sentani Jayapura Papua - @taniaasha29
(Foto: IG @taniaasha29)

Beralih dari keragaman hayatinya, Danau Sentani juga memiliki berbagai potensi wisata. Mulai dari keberagaman alamnya hingga wisata budayanya.

Jika berkunjung ke danau ini, kamu akan disuguhkan dengan panorama indah bukit-bukit hijau yang berbaris. Banyak yang menjulukinya sebagai Bukit Teletubbies.

Selain panorama bukitnya yang indah, kamu juga akan dikejutkan dengan pemandangan matahari terbenam atau sunset yang memukau. Keindahan Bukit Teletubbies ini makin lengkap jika kamu memandangnya dari Tugu MacArthur lho.

Masih ingin melihat alamnya? Tenang, Danau Sentani punya banyak gugusan pulau kecil yang dapat membuatmu terpukau.

Selain indah dipandang, gugusan pulau kecil yang terdiri dari 22 pulau ini pun dapat kamu kelilingi menggunakan perahu wisata.

Dari sekian banyak pulau kecil tersebut, Pulau Asei merupakan favourite para wisatawan. Di Pulau Asei, kamu dapat membeli buah tangan untuk keluarga tercinta. Bisa belanja kerajinan tangan khas Papua, seperti Noken Tas Papua. Hingga kerajinan kulit kayu dengan motif khas Papua.

Tak hanya alamnya yang megah, Danau Sentani semakin kaya dengan potensi wisata sejarah dan budayanya. Kamu dapat menemukannya di Balai Arkeologi Papua, Kampung Doyo Lama Distrik Waibu.

Di balai tersebut, kamu dapat melihat tiang rumah prasejarah hingga peralatan tradisional tanah Papua zaman dahulu.

Foto Gambar Danau Sentani Jayapura Papua - @amir_rully
Salah satu scene dalam Festival Danau Sentani beberapa tahun lalu. (Foto: IG @amir_rully)

Danau memiliki senjata pamungkas buat kamu yang ingin melihat langsung pemandangan alam sekaligus budaya Papua. Benar sekali, Festival Danau Sentani.

Festival yang dilaksanakan setiap Bulan Juni ini diisi dengan tarian-tarian khas Papua. Seperti tarian perang yang dilakukan diatas perahu.

Festival ini juga dimeriahkan oleh upacara adat penobatan Ondoafi dan wisata kuliner khas Papua oleh paguyuban Kabupaten dan Kota Jayapura.

Wisata alam ada, Wisata Sejarah ada, sampai Wisata Budaya pun ada.

Rute Transportasi

Cara Menuju Danau Sentani Jayapura Papua - @sako_papua-@like_papua
(Foto: via @sako_papua @like_papua)

Untuk mencapai Danau Sentani, kamu dapat terbang dengan tujuan Bandara Sentani. Penerbangan ke Bandara ini sekitar 7-8 jam, tergantung dari tempat keberangkatan dan transit.

Setelah mendarat di Bandara, kamu dapat menyewa mobil atau naik taksi untuk dapat berwisata di Danau Sentani. Perjalanan hanya ditempuh selama 10 menit dari Bandara Sentani ini.

Sekadar info. Ujung Bandara Sentani itu sudah menyentuh danau. Jadi beberapa saat sebelum mendarat, kamu sudah bisa memandang danau ini dari ketinggian.

Jika kamu memilih untuk menyewa mobil, maka segera siapkan kocek sebesar Rp 500.000 hingga Rp 650.000 ya !

Untuk akomodasi dan penginapan, jika kamu kenal dengan warga setempat maka disarankan untuk tinggal di rumah warga tersebut agar kamu dapat langsung merasakan keseharian dan budaya Sentani Papua.

Untuk kamu yang belum memiliki informasi seputar warga setempat, jangan bersedih hati. Di sekitar Danau Sentani banyak sekali akomodasi berupa resort atau hotel. Harganya bervariasi, berkisar antara Rp 600.000 hingga Rp 1.000.000 permalamnya

Baca juga:
* Nuansa Surgawi Telaga Biru Samares, di Sudut Biak, Papua

Jadi tunggu apalagi? Yuk, berlibur ke Danau Sentani di Jayapura Papua.

(Ditulis oleh Galuh Haris Septyana, Universitas Gadjah Mada, Prodi Pariwisata, Program Magang GENPINAS Tahun 2020)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here